Pertajam Rancangan Komunikasi, Manajemen Krisis dan Media Digital ke Opal Communication dalam kegiatan Student Activity
Jakarta, 29 November 2024 – Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Kalijaga mengadakan kunjungan ke Opal Communication. Kunjungan ini merupakan bagian dari program Student Activity yang bertujuan untuk mempelajari proses produksi media dan tantangan yang dihadapinya.
CEO Opal Communication, Kokok H. Dirgantoro, menyambut hangat rombongan dari UIN Sunan Kalijaga. Dalam diskusi yang berlangsung, beliau berbagi pengalaman tentang perjalanan karier dan pentingnya komunikasi dalam berbagai aspek kehidupan. “Bersyukurlan sudah masuk komunikasi, karena komunikasi itu unik. Thailand tidak pernah dijajah karena bahasa, Swiss tidak dijajah karena komunikasi dan keuangan,” jelasnya. Beliau juga menambahkan “Kebutuhan komunikasi mulai dipandang sejak tahun 2000an. Komunikasi akan berada di garda depan, maka karena itulah Opal Communication terbentuk.”
Kokok menyoroti pentingnya merekrut generasi muda, terutama generasi Z dan milenial, ke Opal Communication untuk mengikuti perkembangan zaman, khususnya dalam mengantisipasi Artificial Intellegence (AI) yang semakin menguasai. Beliau juga menceritakan pengalaman Opal Communication dalam menangani berbagai krisis, salah satunya adalah kasus Bank Century, yang menunjukkan peran vital komunikasi dalam menyelesaikan krisis.
Kegiatan ini turut dihadiri oleh alumni UIN Sunan Kalijaga, Mutiara, yang kini bekerja di bagian Media Monitoring Opal Communication. Mutiara berbagi pengalamannya tentang dunia kerja dan peranannya dalam mengelola informasi dari berbagai media. Head Media Monitoring Opal Communication, Bapak Satyo Nugroho, juga menerangkan bahwa Opal Communication telah dipercaya oleh 14 lembaga terkemuka di Indonesia tiap tahunnya.
Melalui kunjungan ini, mahasiswa dan dosen yang berkunjung mendapatkan wawasan mengenai dunia profesional di bidang komunikasi. Diskusi dengan tim Opal Communication memberikan inspirasi untuk terus mengembangkan keterampilan komunikasi yang relevan dengan kebutuhan zaman. (div/tim/red)